•   22 November 2024 -

PT. Borneo Grafika Pariwara

Jl. Kapt Pierre Tendean, RT 02 No 9, Kelurahan Bontang Baru
Kecamatan Bontang, Kota Bontang, Kaltim - 75311

Pemkot Bontang Kembali Anggarkan Rp 2,7 Miliar untuk Pengaspalan Jalan Ir Juanda, Tender via E-Katalog

Bontang - M Rifki
10 September 2024
 
Pemkot Bontang Kembali Anggarkan Rp 2,7 Miliar untuk Pengaspalan Jalan Ir Juanda, Tender via E-Katalog Lokasi proyek di Jalan Ir Juanda, Kelurahan Tanjung Laut Indah, Kecamatan Bontang Selatan. Untuk membiayai kegiatan ini pemerintah mengalokasikan Rp 2,

BONTANG- Pemerintah Kota Bontang akan melanjutkan program pengaspalan di Ir Jalan Juanda, Bontang Selatan di APBD Perubahan 2024. Pekerjaan ini tidak melalui lelang tender melainkan e-Katalog. 

Anggaran yang disiapkan sebanyak Rp2,7 miliar untuk pengaspalan sekitar 850 meter. Jumlah ini lebih besar ketimbang pekerjaan proyek di Juli lalu sekitar Rp 2,5 miliar dengan pekerjaan 800 meter. 

Kepala Bidang Bina Marga PUPR Kpta Bontang Anwar Nurddin mengatakan, pengaspalan ini akan tuntas hingga simpang 3 Pasar Taman Rawa Indah. 

Proses pengadaan akan berlangsung menggunakan E-katalog tanpa lelang terbuka. Alasannya karena bisa lebih cepat berkontrak dengan penyedia. 

"Ada lanjutan yah di APBD Perubahan untuk menuntaskan pemulusan jalan di Ir Juanda," ucap Anwar Nurddin kepada Klik Kaltim. 

Lebih lanjut, untuk proyek sebelumnya uang terdapat aspal terkelupas. Kontraktor diminta tanggung jawab.

Perusahaan yang berkontak ialah CV Mandiri Jaya Sakti perusahaan yang berdomisili di Kelurahan Berebas Tengah dengan nilai Rp2,5 miliar. 

Anwar Nurddin menerangkan, aspal yang terkelupas karena disebabkan beberapa faktor. Pertama dikarenakan terdapat rongga yang menyebabkan air masuk kedalam aspal. Kemudian bisa juga disebabkan suhu aspal yang dibawah batas standar. 

Selanjutnya juga bisa disebabkan kendaraan berat yang parkir di atas aspal. Kontraktor pelaksana pun siap menjalankan perbaikan. Karena memang durasi waktu saat ini masih masa pelaksana. 

"Kontraktor tanggung jawab. Nanti akan diperbaiki," ucapnya.






TINGGALKAN KOMENTAR