•   26 April 2024 -

Imbas Banjir, Lalu Lintas Jalan KS Tubun Padat Merayap

Bontang - Redaksi
09 Mei 2022
Imbas Banjir, Lalu Lintas Jalan KS Tubun Padat Merayap Kondisi jalan KS Tubun ramai dipadati kendaraan akibat penutupan ruas jalan Ahmad Yani/Klik Kaltim

KLIKKALTIM.COM - Imbas penutupan sementara ruas jalan akibat banjir memaksa masyarakat menempuh jalur alternatif. 

Hari ini, Selasa (10/5/2022) ruas jalan DI Pandjaitan menuju KS Tubun dipenuhi kendaraan. Masyarakat terpaksa menempuh lajur ini lantaran jalan protokol Ahmad Yani tergenang banjir. 

Di lapangan, Jalan KS Tubun hingga Jalan Ir Juanda Kelurahan Tanjung Laut Indah terpantau padat. Kendaraan roda 2 dan 4 bergerak perlahan. 

Kondisi serupa juga terjadi di Jalan DI Pandjaitan, Kelurahan Bontang Baru. Mobil mengular di jalan menuju Bontang Kuala ini. 

Klik Juga : Duka Petrus, Jenazah Istri Disemayamkan di Tengah Kepungan Banjir

Kasat Lantas Polres Bontang AKP Edy Haruna mengatakan, hingga siang ini lalu lintas masih diarahkan ke jalur alternatif. 

Bagi pengendara dari Bontang Baru menuju Tanjung Laut diarahkan melintas melalui KS Tubun. Begitupun dari arah sebaliknya. 

"Warga pakai jalur alternatif dulu hingga banjir surut," ungkap Kasat Edy saat ditemui di Jalan Ahmad Yani, Selasa (10/5/2022). 

Selain penutupan Jalan Ahmad Yani, petugas juga mengalihkan lalu lintas di Jalan Imam Bonjol. 




TINGGALKAN KOMENTAR