•   10 May 2024 -

Daftar Tunggu Haji di Bontang Mencapai 42 Tahun

Bontang - M Rifki
14 Januari 2024
Daftar Tunggu Haji di Bontang Mencapai 42 Tahun Ka'bah di Masjidil Haram Makkah- Klik Kaltim.

KLIKKALTIM.COM - Daftar tunggu haji di Bontang mencapai 42 tahun lebih lamannya pada 2024 ini. Tercatat jumlah daftar tunggu saat ini sudah mencapai ribuan orang. 

Kepala Kemenag Bontang Muhammad Hamzah mengatakan, panjangnya antrean karena animo tinggi masyarakat yang ingin berhaji. Kemudian tidak diimbangi dengan kuota keberangkatan yang setiap tahunnya tidak sampai 200 jemaah.

Namun, informasi yang dirinya terima di 2024 ini akan ada tambahan kuota. Makanya Kemenag Bontang masih terus melakukan koordinasi intens dengan Pemerintah Pusat. 

"Daftar tunggu sudah 42 tahun ini. Ada ribuan orang yang sudah masuk daftar tunggu," kata Muhammad Hamzah kepada Klik Kaltim. 

Diketahui, sebanyak 170 jemaah haji 2024 sudah melangsungkan manasik secara mandiri. Mereka nanti akan masuk daftar keberangkatan yang diprediksi jadwalnya pada akhir Mei 2024 ini. 

Selain manasik mereka juga masih memilili kewajiban untuk melakukan pelunasan biaya selama di tanah suci Makkah. 

"Ini mereka sudah mulai manasik mandiri. Selama 3 bulan terakhir. Kalau biaya pasti menyesuaikan kita lihat nanti," sambungnya. 

Dari catatan Klik Kaltim, pada 2023 lalu total ada sekitar 171 jemaah yang berangkat. 




TINGGALKAN KOMENTAR