•   29 April 2024 -

BPBD Peringatkan Wisatawan Berhati-Hati saat Berlibur ke Beras Basah

Bontang - Redaksi
07 November 2023
BPBD Peringatkan Wisatawan Berhati-Hati saat Berlibur ke Beras Basah Kepala Pelaksana BPBd Bontang Usman/M Rifki-Klik Kaltim. 

KLIKKALTIM.COM - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bontang memberikan himbauan kepada wisatawan yang berkunjung ke Pulau Beras Basah untuk berhati-Hati. Apalagi bagi mereka yang tidak bisa berenang.

Jangan sampai kelalaian pengunjung bisa mengakibatkan kejadian fatal hingga meregang nyawa. Contohnya kasus salah seorang pengunjung yang tewas tenggelam, Minggu (5/11/2023) lalu. 

Baca juga: Pemuda Asal Samarinda Tenggelam di Beras Basah, Ditemukan Temannya saat Snorkling

Kepala Pelaksana BPBD Bontang Usman mengatakan, wisatawan harusnya menjaga jarak aman saat bermain di dalam laut. Apalagi personil pun tidak bisa mengawasi satu-persatu wisatawan. 

Di Beras Basah sendiri terdapat area landai yang memang khusus para pengunjung beraktivitas ringan. Sementara itu, arus cukup deras di daerah dermaga. Hal itu sangat membahayakan bagi pengunjung. 

"Harus lebih hati-hati. Jangan sampai melewati batas aman pantai. Kalau tidak bisa berenang jangan melewati batas sampai laut lepas," kata Usman kepada Klik Kaltim. 

Lebih lanjut kata Usman  BPBD sudah sering kali menyampaikan kepada pengunjung untuk berhati-hati. Meski di area wisata di sana belum ada papan peringatan. 

Ke depannya BPBD akan lebih intens untuk berpatroli. Namun saat ini menunggu kondisi kapal yang sedang rusak dan masuk tahap perbaikan. 

"Kita himbau langsung saat ada kerumunan wisatawan. Dan personil disiagakan memang saat weekend. Tapi kemarin kita ada acara dan kapal juga rusak jadi memang tidak ada personil di sana," pungkasnya.




TINGGALKAN KOMENTAR