•   22 May 2024 -

Bersih-bersih Pesisir, Najirah Ikut Pungut Sampah di Tanjung Laut Indah

Bontang - Asriani
17 September 2021
Bersih-bersih Pesisir, Najirah Ikut Pungut Sampah di Tanjung Laut Indah Wakil Walikota Bontang Najirah ikut memungut sampah di Tanjung Laut Indah/Asriani - Klik Bontang

KLIKBONTANG.COM - Puluhan orang melakukan aksi pungut sampah di Pantai Citra Lestari, Tanjung Laut Indah.

Aksi pungut sampah merupakan agenda tahunan setiap memperingati World Clean Up Day atau hari bersih-bersih se-dunia yang jatuh pada hari ini, Sabtu (18/9/2021). 

Dalam kegiatan ini, Wakil Walikota Bontang,  Najirah ikut memungut sampah-sampah plastik yang ditemui. Didampingi pejabat lainnya, Najirah mengambil sampah yang berserakan di sekitar pantai lalu dimasukkan dalam karung. 

Aktivitas itu dijalani hampir 1 jam lebih. Total sampah yang dipungut dari aksi ini sebanyak 10 ton. 

Agenda yang diprakarsai komunitas lingkungan pesisir, juga diikuti warga serta pejabat. Selain Najirah, tampak juga Sekretaris Daerah Aji Erlynawati ikut dalam aksi lingkungan ini. 

Najirah mengatakan, agenda rutin ini salah satu kegiatan menyadarkan masyarakat pentingnya pemeliharaan keberlangsungan hidup.

Terlebih Bontang merupakan kota pesisir, yang besar kemungkinan mencemari lingkungan dari limbah-limbah industri maupun rumah tangga.

"Dengan itu kita harus selalu menjaga agar pesisir kita selalu bersih dan sehat," ungkap dia saat menghadiri aksi gerakan pungut sampah Sabtu (18/9/2021).

Melalui kegiatan ini, ia mengajak seluruh masyarakat Bontang selalu bersinergi dalam meningkatkan kualitas pengelolan sampah.

Menurutnya, masalah sampah perlu jadi perhatian untuk semua komponen masyarakat, termasuk pemerintah.

Istri almarhum Adi Darma ini berharap dengan adanya aksi pungut sampah dapat membangkitkan kesadaran masyarakat dalam mengelola sampah untuk kota yang bersih.

"Karena semua berawal dari diri sendiri, keluarga, dan lingkungan," tutupnya.

Di tempat yang sama, CEO Leader Cleanup Sampah Bontang, Wawan mengatakan aksi pungut sampah dilakukan satu kali dalam setahun pada tiap 18 September.

Aksi itu mulai dilakukan tiga tahun silam atau pada tahun 2018 lalu. Dan merupakan agenda tahunan yang dilakukan sedunia.

"Dan itu sudah mengangkut sampah 10 ton selama agenda berlangsung," ungkapnya di Lokasi pungut sampah di Pantai Citra Lestari, Sabtu (18/9/2021).

Untuk lokasi yang dituju sebagai aksi pungut sampah biasa digelar di pesisir laut seperti mangrove ataupun pantai.

"Lebih kepada tempat pariwisata yang ramai dikunjungi," ujarnya.

Dari hasil sampah, langsung dipilah. Jenis organik langsung dibawa ke bank sampah untuk di daur ulang. Sementara yang anorganik langsung diserahkan kepada dinas lingkungan hidup untung dibuang ke TPA.

"Jadi kita timbang itu sudah terstruktur datanya," terangnya.




TINGGALKAN KOMENTAR