•   22 February 2025 -

PT. Borneo Grafika Pariwara

Jl. Kapt Pierre Tendean, RT 02 No 9, Kelurahan Bontang Baru
Kecamatan Bontang, Kota Bontang, Kaltim - 75311

Baru Ditambal Berlubang Lagi; Dinas PUPR Bontang Minta Kontraktor Segera Perbaiki Jalanan Simpang Bontang Baru

Bontang - M Rifki
16 Februari 2025
 
Baru Ditambal Berlubang Lagi; Dinas PUPR Bontang Minta Kontraktor Segera Perbaiki Jalanan Simpang Bontang Baru Aspal terkelupas di Simpang 4 Bijtang Baru/ M Rifki- Klik Kaltim. 

BONTANG- Permukaan jalan di Simpang 4 Bontang Baru yang baru-baru saja diaspal kembali berlubang. Padahal aspal itu baru saja ditambal awal Februari 2025 lalu. 

Pengendara harus lebih berhati-hati saat melintas, sebab selain karena licin lubang yang menganga tepat di tikungan cukup berbahaya. 

Salah satu pengendara yang melintas, Ridwan meminta pemerintah segera memperbaiki kondisi jalanan tersebut sebelum menelan korban. Sisa-sisa material aspal yang mengelupas berbentuk pasir persis di tikungan, bahaya bagi pengendara apalagi roda 2.

Pengaspalan ini dikerjakan oleh CV Yan's Perdana asal Samarinda, kegiatan itu menjadi satu paket dengan drainase dan trotoar di Jalan Ahmad Yani dengan nilai proyek mereka mencapai Rp11,2 miliar. 

"Baru ditambal rusak lagi. Itu mungkin aspalnya yang kurang bagus. Harus segera di perbaiki mas kasian pengendara," ucap Ridwan. 

Dikonfirmasi terpisah, Kepala Bidang Bina Marga PUPR Kota Bontang Anwar Nurddin mengaku sudah meminta kontraktor untuk mengaspal ulang. 

Dirinya menduga aspal yang dilakukan kontraktor terlalu panas. Kemudian menyebabkan kerikil aspal tidak menyatu sempurna dan gampang terkelupas. 

Penyedia sudah diwarning. Karena mengadakan aspal dari Kota Samarinda. Sehingga suhu aspal dibuat terlalu panas. 

"Kalau aspal terlalu hangus jadi abunya hilang. Kami sudah curiga kemarin. Tapi ada pemeliharaan. Anggaran pemeliharaan kemarin proyek itu 5 persen dari proyek," ucap Anwar Nurddin.






TINGGALKAN KOMENTAR