•   24 January 2026 -

PT. Borneo Grafika Pariwara

Jl. Kapt Pierre Tendean, RT 02 No 9, Kelurahan Bontang Baru
Kecamatan Bontang, Kota Bontang, Kaltim - 75311

HUT ke-358 Samarinda Tanpa Perayaan, Ternyata Ini Alasannya

Samarinda - Redaksi
22 Januari 2026
 
HUT ke-358 Samarinda Tanpa Perayaan, Ternyata Ini Alasannya HUT ke-358 Samarinda Tanpa Perayaan, Ternyata Ini Alasannya.

Samarinda - Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-358 Kota Samarinda pada 2026 ini berlangsung tanpa kemeriahan. Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda memutuskan meniadakan seluruh rangkaian perayaan dan hanya menggelar rapat paripurna DPRD sebagai agenda resmi peringatan hari jadi kota.
Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Sekretariat Daerah Kota Samarinda Dinvi Kurniadi mengatakan kebijakan tersebut merupakan arahan langsung Wali Kota Samarinda serta tindak lanjut instruksi pemerintah pusat terkait efisiensi anggaran dan pembatasan kegiatan seremonial.

"Seluruh kegiatan perayaan ditiadakan, dan hanya digelar rapat paripurna pada Selasa malam," ungkapnya saat diwawancarai, Rabu (21/1/2026).

Berbagai agenda yang selama ini rutin mewarnai peringatan hari jadi kota, seperti upacara ziarah ke Taman Makam Pahlawan dan Makam Daeng Mangkona, jalan santai, lomba-lomba kekeluargaan, hingga festival penutup, seluruhnya tidak dilaksanakan pada tahun ini.

Keputusan tersebut bukan semata-mata pertimbangan teknis, melainkan bagian dari komitmen pemerintah daerah dalam mendukung kebijakan penghematan anggaran. Atas kebijakan tersebut, Pemkot Samarinda menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat serta seluruh pihak yang selama ini terlibat dalam perayaan HUT kota.

"Mohon maaf kepada masyarakat. Tahun ini peringatan HUT kita jadikan sebagai momen refleksi bersama, sekaligus bentuk empati atas kebijakan efisiensi yang harus dijalankan," katanya.

Meski tanpa perayaan, Dinvi menegaskan makna HUT ke-358 Kota Samarinda tetap dijaga melalui komitmen pemerintah untuk melanjutkan pembangunan dan meningkatkan pelayanan publik. Pemerintah juga mengajak masyarakat menjadikan hari jadi kota sebagai momentum tanggung jawab bersama.

"Terus mendukung kota ini, menjaga kebersihan, dan berkontribusi setiap waktu, tidak hanya saat peringatan hari jadi," pungkasnya. (sumber: detik)




BERITA TERKAIT


TINGGALKAN KOMENTAR