•   26 April 2024 -

Antisipasi Covid-19, Kandidat Semprot Rumah Ibadah Hingga Bagi-Bagi Jamu

Politik -
22 Maret 2020
Antisipasi Covid-19, Kandidat Semprot Rumah Ibadah Hingga Bagi-Bagi Jamu Calon peserta Pilkada Bontang Tahun 2020 Adi Darma dan Basri Rase bagi-bagi jamu dan semprot rumah ibadah

KLIKBONTANG.COM-----Pasangan bakal calon peserta Pilkada Bontang Tahun 2020 Adi Darma dan Basri Rase turut membantu pencegahan penyebaran virus Corona atau Covid 19.

Aksi pasangan tersebut ditunjukkan dengan turun ke jalan  membagikan 100 masker, 500 hand sanitize dan 250 jamu herbal. Adi-Basri yang dibantu relawannya menghabiskan bantuan tersebut dengan cepat. Dari Pantauan media ini, pembagian tersebut selesai dalam waktu kurang dari 1 jam.

Kepada awak media Adi Darma menuturkan pembagian tersebut merupakan aksi spontan dari tim Adi-Basri untuk membantu masyarakat Bontang terhindar  dari virus corona. Dengan membagikan ketiga item tersebut dia berharap masyarakat Bontang dapat terhindar dari covid 19.

"Ini spontan saja, bentuk kepedulian kami kepada warga Bontang agar terhindar dari Virus Corona," ujar Adi Darma usai membagikan masker ke pengguna jalan  di Simpang 4 Bontang Baru, Jalan R Suprapto, Kelurahan Bontang Baru, Bontang Utara, Minggu (22/03/2020) sore.

Lebih lanjut dia menjelaskan dalam kurung waktu beberapa hari kedepan dia bersama timnya akan melakukan aksi serupa. Hal tersebut, tergantung dari pesanan masker yang sementara di pesan. Dia menuturkan telah memesan 5000 masker dan bahan untuk membuat hand sanitizer. Selain itu, dia berencana akan melakukan pembersihan dan  penyemprotan disenfektan di beberapa fasilitas publik di Bontang, seperti rumah ibadah dan sekolah.

"Inilah bentuk kepedulian kami kepada masyarakat Bontang, semoga dengan hal ini, Bontang bisa bebas dari virus corona," ujarnya

Ditempat terpisah, Bakal  Wali Kota Neni Moerniaeni bersama beberapa kader Golkar  mengunjungi masjid raya Al Hijrah di Kelurahan Tanjung Laut. Kunjungan rombongan Partai Golkar ini untuk menyemprot disinfektan di seluruh lingkungan masjid.

Bersamaan turut hadir pula rombongan dari Joni Muslim. Ketua DPD Nasdem Bontang ini bersama-sama dengan tim Golkar menyemprot seluruh kawasan masjid.

Kepada wartawan, Joni menuturkan aksi sosialnya ini bakal dilakukan secara berlanjut. Untuk hari ini, Minggu (22/3) ada 5 rumah ibadah yang telah  disemprot.  Kedepan, rumah ibadah lain seperti  gereja, dan pura juga bakal disemprot cairan sterilisasi kuman ini.

"Iya besok kita gerak lagi, ini inisiatif saya pribadi untuk mencegah penyebaran virus corona di Kota Bontang," ujar Joni.

Reporter : M. Safril




TINGGALKAN KOMENTAR