•   29 April 2024 -

Studi Tiru di Pelabuhan Probolinggo, Komisi C: Cocok Diterapkan di Kutim

Kutai Timur - Redaksi
15 November 2023
Studi Tiru di Pelabuhan Probolinggo, Komisi C: Cocok Diterapkan di Kutim Studi Tiru di Pelabuhan Probolinggo, Komisi C: Cocok Diterapkan di Kutim

KUTIM - Komisi C Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kutai Timur (Kutim) mengambil langkah positif dengan melakukan studi tiru ke Pelabuhan Tanjung Tembaga, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur. Konsep pengelolaan pelabuhan di kota itu cocok untuk diterapkan di Kutim. 

Anggota DPRD Jimmi menyatakan bahwa kondisi pelabuhan di Probolinggo mirip dengan pelabuhan Kenyamukan di Sangatta Utara.

“Kami melakukan studi tiru ke sana. Banyak manfaat yang bisa diambil untuk operasional pelabuhan Kenyamukan nanti, jika sudah selesai pembangunannya,” ungkap Jimmi. Belum lama ini

Menurutnya, pengelolaan Pelabuhan Tanjung Tembaga di Probolinggo telah terbukti sangat baik. Pelabuhan yang berstatus pengumpan ini memiliki banyak kesamaan dengan kondisi yang akan ada di pelabuhan Kenyamukan.

“Pelabuhan kita (Kenyamukan) memiliki posisi dan status yang sama, dibangun oleh pusat dan diserahkan ke daerah. Mereka juga melakukan bongkar muat barang, kapal penumpang, termasuk batu bara,” tambah sekretaris Komisi C DPRD Kutim tersebut.

Salah satu fokus kunjungan studi tersebut adalah memahami secara detail pola dan manajemen yang diterapkan dalam pengelolaan Pelabuhan Tanjung Tembaga. Jimmi menekankan pentingnya memiliki arah yang jelas dan orientasi ekonomi dalam tata kelola kepelabuhanan untuk mencapai keberhasilan.

Daya dukung yang diberikan menjadi faktor kunci dalam pengembangan pelabuhan, dan diharapkan Pelabuhan Kenyamukan akan menjadi urat nadi perekonomian penting di Kabupaten Kutai Timur, sebagaimana yang telah berhasil dilakukan di Kabupaten Probolinggo saat ini.

“Sebelum pelabuhan Kenyamukan difungsikan, kami mendesak agar manajemen segera terwujud. Perusda yang ada sekarang ini perlu disehatkan terlebih dahulu,” tegas Jimmi tanpa merinci nama Perusda yang dimaksud. (adv)




TINGGALKAN KOMENTAR