•   29 April 2024 -

Diskominfo Kukar Kerja Sama PLN Atasi Blank Spot

Kutai Kartanegara -
08 Maret 2020
Diskominfo Kukar Kerja Sama PLN Atasi Blank Spot Bupati Kukar Edi Damansyah didampingi Kepala Diskominfo Kukar Bahteramsyah saat meninjau pameran di Sangasanga belum lama ini (Foto : Klikkaltim)

KLIKKALTIM.com – Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kutai Kartanegara (Kukar) bekerja sama dengan anak perusahaan PLN untuk mengatasi persoalan blank spot di sejumlah desa. Seperti diketahui, beberapa desa masih belum terjangkau jaringan komunikasi.  

Bupati Kukar Edi Damansyah didampingi Kepala Diskominfo Kukar Bahteramsyah mengemukakan, semuanya harus dibicarakan di lingkup internal dulu.

“Bagaimana sistem yang terbangun di internal memang yang berkaitan dengan e-government itu bisa diwujudkan dengan baik,” kata Edi di sela-sela  kunjungan pameran di Sangasanga belum lama ini.

Edi menambahkan, salah satu langkah ada provider yang merupakan anak dari perusahaan PLN yang bermitra dengan Diskominfo. “Jadi desa-desa kita yang blank spot itu nanti bisa kita atasi tapi sepanjang ada infrastruktur PLN,” ujarnya.

Menurut Edi,  upaya mengatasi persoalan blank spot di sejumlah desa atau kelurahan di Kukar, sebagai langkah-langkah dalam upaya mendorong Kukar menjadi kabupaten smart city. Sebelumnya, Pemkab Kukar melalui Dinas Komunikasi dan Informatika, Statistik dan Persandian (Diskominfo) Kukar terus membangun jaringan internet dan intranet hingga di 18 kecamatan.

Hingga saat ini, Pemkab Kukar mempunyai 21 tower untuk mendukung ketersediaan akses internet di seluruh kecamatan se-Kukar.

Pembangunan infrastruktur ini menjadi indikator penilaian tertinggi dari Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) sehingga Kukar ditetapkan oleh Kominfo sebagai salah satu dari 25 kabupaten/kota se-Indonesia menuju smart city. Kukar bersama 24 kabupaten/kota lainnya ditetapkan sebagai pelaksana program smart city sebagai bagian gerakan nasional menuju 100 smart city kabupaten/kota.

Bupati Kukar Edi Damansyah mengatakan, komitmen Pemkab Kukar untuk menuju 100 kabupaten/kota yang smart city terhadap enam pilar yang diprogramkan sudah berjalan dengan baik di Kukar.

“Komitmen ini terus dilakukan bersama-sama dalam rangka menyambut era industrialisasi  4,0,” kata Edi Damansyah, Bupati Kukar. Pemkab sudah membuat rencana strategis dengan beberapa konsep.

“Leading sectornya adalah Diskominfo, saya berharap SKPD terus melakukan inovasi dan sinergisitas terhadap langkah implementasi program smart city,” tuturnya.

Pemkab Kukar terus berupaya meningkatkan kapasitas serta kualitas inovasi yang berbasis kearifan lokal untuk meningkatkan pelayanan prima dan kesejahteraan kepada masyarakat.




TINGGALKAN KOMENTAR