•   06 May 2024 -

Malaysia dan Korea Tertarik Investasi di Samarinda, Andi Harun: Kita Lihat yang Paling Menguntungkan  

Kaltim - Redaksi
16 Juni 2021
Malaysia dan Korea Tertarik Investasi di Samarinda, Andi Harun: Kita Lihat yang Paling Menguntungkan   Walikota Samarinda, Andi Harun. (ist)

KLIKKALTIM.com -- Setelah Korea Selatan menawarkan diri untuk berinvestasi di Samarinda beberapa waktu lalu, kali ini perusahaan asal Malaysia yaitu PT PMA MPDT Capital juga mengadakan audensi dengan Pemerintah Kota yang langsung diterima oleh Walikota Samarinda, Andi Harun, Rabu (16/6/2021).  

Andi Harun menuturkan perusahaan tersebut ingin berinvestasi di bidang penyediaan air bersih dengam sistem penyulingan air laut.  "Saya tadi minta untuk dilakukan review terkait proposalnya karena itu tidak cocok dengan kita karena kita menggunakan air Sungai Mahakam," ujar Andi Harun.

Walikota kelahiran Bone ini menyampaikan Pemkot Samarinda memberi ruang yang luas bagi siapa saja pihak swasta yang memiliki keseriusan dan platform bisnis yang sama-sama menguntungkan, punya pengalaman dan bisa mengurangi pemakaian APBD pada sektor pembangunan tertentu.  

"Jadi tadi baru tahap pendahuluan. Saya memberikan kesempatan kepada mereka untuk memberikan review perubahan terhadap model penyediaan air bersih dengan Samarinda," tuturnya.  

Meski kemungkinan investasi tersebut menguntungkan bagi Kota Samarinda, namun Andi Harun mengaku tidak ingin terburu-buru karena kedua perusahaan tersebut akan dinilai dari sisi keseriusan dan yang paling memberikan keuntungan.  

"Kita akan lihat yang paling bagus dari sisi administratifnya, keuangan dan prospektif bisnis yang bisa menguntungkan Samarinda," ucapnya.  

"Kalau dengan Malaysia ini masih terlalu pagi kita bisa menentukan karena baru tahap pertemuan awal. Kalau Korsel sudah berjalan cukup serius, tapi tunggu saja hasil pembahasannya," ucapnya.  

Baca juga:

Tambah Pasokan Air, Perundam Samarinda Gaet Perusahaan Korea

Source: Tribun Kaltim




TINGGALKAN KOMENTAR