•   06 May 2024 -

Isran Noor Kecewa Kuota Vaksin Tidak Sesuai

Kaltim - Redaksi
28 September 2021
Isran Noor Kecewa Kuota Vaksin Tidak Sesuai Proses vaksinasi di Kaltim. (ist)

KLIKKALTIM - Presiden Joko Widodo membuka kegiatan gerakan nasional vaksinasi 7juta untuk warga perkebunan dan desa-desa secara serentak di 17 Provinsi di Indonesia, secara virtual.

Salah satu provinsi yang mengikuti agenda virtual tersebut adalah Kalimantan Timur yang dihadiri oleh gubernur Kaltim Isran Noor.

Namun, Isran Noor mengungkapkan kekecewaannya kepada pemerintah pusat, karena kuota vaksin yang dijanjikan untuk Kaltim tidak sesuai, alasannya stok vaksin di pusat sudah habis.

Padahal, antusias warga Kaltim yang tinggal di kawasan perkebunan sangat tinggi, seperti di areal perkebunan Desa Kembang Janggut, Kutai Kartanegara, warga yang telah mempersiapkan tempat vaksin terpaksa batal karena vaksin yang dijanjikan tak kunjung tiba. Begitu juga di beberapa desa lainnya.

Isran Noor menyarankan, agar pemerintah pusat segera menyediakan vaksinasi untuk Kaltim, agar target 70 persen warga yang divaksin segera tercapai.

Meskipun, di Samarinda sedang menjalankan vaksinasi 10.000 dosis vaksin untuk kelompok perkebunan, di halaman GOR serbaguna Sempaja.

Sumber: Kompas.com




TINGGALKAN KOMENTAR