•   28 April 2024 -

Pemkot Dijadwalkan Gelar Mutasi Pegawai Kamis Esok, Sejumlah Kadis Digeser

Bontang - M Rifki
20 Maret 2024
Pemkot Dijadwalkan Gelar Mutasi Pegawai Kamis Esok, Sejumlah Kadis Digeser Wali Kota Bontang Basri Rase/ M Rifki- Klik Kaltim

KLIKKALTIM.COM- Wali Kota Bontang Basri Rase memberikan sinyal akan mempercepat mutasi pegawai pada Maret 2024 ini. Hal itu disampaikan Basri kepada Klik Kaltim, Rabu (20/3/2024).

Kata dia, sebelum pelaksanaan pelantikan tim Badan Pertimbangan Jabatan dan Kepangkatan (Baperjakat) sudah melakukan Job Fit. 

Di dalam Job Fit itu Basri menyebut memberikan kesempatan peserta untuk memilih minimal 2 OPD yang diinginkan. 

"Dalam waktu dekat ada pelantikan. Mutasi besar-besaran. Tim sudah lakukan Job Fit juga," ucap Basri. 

Baca Juga : 6 Pegawai Ikuti Lelang Jabatan Posisi Kepala Dinas Penanaman Modal-PTSP Bontang

Lebih lanjut, Basri menuturkan untuk kepala OPD yang diganti sudah berdasarkan hasil evaluasi. Kemudian juga ada 1 kepala OPD yang dikenakan sanksi berat dan akan di non-jobkan dari jabatannya. 

Yaitu Kepala Badan Keatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol). Basri berkeinginan yang menggantikan Sigit orang yang punya integritas tinggi. Bukan pemimpin yang memanfaatkan jabatannya untuk kepentingan politik praktis. 

"Tunggu saja. Nanti kan kalau ada pelantikan tahu OPD mana saja yang diganti. Yang jelas Kepala Kesbangpol akan diisi orang baru. Yang punya integritas dan profesional kerja," ucapnya. 

Dari informasi yang diterima Klik Kaltim, pada Kamis (21/4/2024) besok akan ada mutasi pegawai di lingkungan Pemkot Bontang. Diantaranya akan ada beberapa Kepala Dinas yang digeser.




TINGGALKAN KOMENTAR