•   29 April 2024 -

Makin Terkendali, Tersisa Lok Tuan di Zona Merah Covid-19

Bontang - Asriani
29 Maret 2021
Makin Terkendali, Tersisa Lok Tuan di Zona Merah Covid-19 Infografis perkembangan kasus Covid-19 Kota Bontang, Selasa 30 Maret 2021

KLIKKALTIM.COM - Sebaran wilayah zona merah Covid-19 di Kota Bontang menyisakan Kelurahan Lok Tuan saja. Selebihnya sudah keluar dari zona merah.

Dari data promkes Bontang (30/3/21),  tersisa satu kelurahan yang masuk zona merah. Yakni kelurahan Lok Tuan.

Pun jumlah sembuh lebih tinggi dibanding dengan jumlah penambahan positif.

Per hari ini, Selasa 30 Maret 2021 total pasien yang sembuh dari Covid-19 sebanyak 18 orang.

Sementara, tambahan kasus positif hanya 5 orang saja.

"Total positif yang aktif sebanyak 183 kasus," tulis juru bicara Satgas Covid-19 Bontang, Adi Permana dalam rilis Promkes, (30/03/2021).

Selain itu, kelurahan yang masuk zona orange juga mengalami kenaikan. Sehari sebelumnya tercatat 3 kelurahan.

Per hari ini, zona oranye angkanya bertambah menjadi 5 kelurahan.

Adapun zona oranye yakni kelurahan Belimbing, Gunung Elai, Tanjung Laut, Bontang Baru, dan Kelurahan Api-api.




TINGGALKAN KOMENTAR