•   01 May 2024 -

Dianggarkan di APBD-Perubahan 2023, Tiang Asmaul Husna Menyala Lagi

Bontang - M Rifki
18 September 2023
Dianggarkan di APBD-Perubahan 2023, Tiang Asmaul Husna Menyala Lagi Kondisi tiang Asmaul Husna usai ditabrak mobil beberapa waktu lalu/Dok Klik Kaltim

KLIKKALTIM.COM- Pemerintah dan DPRD Kota Bontang sepakat untuk memperbaiki plang Asmaul Husna di sepanjang jalan protokol Bontang yang banyak mati. 

Dari pantauan Klik Kaltim seluruh tiang ornamen sepanjang jalan hanya tersisa tiang dan banyak tulisan Asmaul Husna yang pudar. Mulai dari Tugu Selamat Datang Bontang hingga jalan tengah kota.

Sekretaris Daerah Kota Bontang Aji Erlynawati mengaku, akan menindaklanjuti usulan tersebut. Apalagi plang tersebut sudah banyak yang rusak. 

"Saya kurang tahu yah apakah masuk atau tidak. Tapi memang butuh perbaikan itu. Nanti saya coba tanyakan lagi," kata Aji Erlynawati kepada Klik Kaltim. 

Klik Kaltim berusaha mencari Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang bertanggung jawab dalam perbaikan. Hanya saja masing-masing instansi masih belum ada yang merespons. 

Pada Minggu (17/9/2023) kemarin menghubungi Dinas Perumahan Kawasan Permukikan dan Pertahanan (DPKPP) hanya saja itu berada di Dinas Lingkungan Hidup (DLH). 

Di hari yang sama juga Menghubungi DLH dan melempar tanggapan bahwanitu berada di Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporspar). 

Kemudian Disporapar mengaku itu sebelumnya di Dinas Kebudayaan dan Pariwisata. Hingga berita ini diturunkan belum ada konfirmasi lanjut terkait OPD yang bertanggung jawab atas perbaikan plang Asmaul Husnah.




TINGGALKAN KOMENTAR