•   17 May 2024 -

Satpol PP Bontang Canangkan Wilayah Bebas Korupsi, Basri Ingatkan Hal Ini

Bontang - Redaksi
25 Juli 2022
Satpol PP Bontang Canangkan Wilayah Bebas Korupsi, Basri Ingatkan Hal Ini Satpol PP Bontang canangkan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM).

KLIKKALTIM – Satu persatu OPD di lingkungan Pemkot Bontang mencanangkan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM). Teranyar adalah Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP).

Pembacaan dan penandatanganan ikrar digelar di Kantor Satpol PP Bontang, Jalan Ahmad Yani, Komplek Perumahan Halal Square, Bontang Utara, Selasa (26/7/2022) pagi. Wali Kota Bontang Basri Rase bersama Wakilnya Najirah turut menghadiri seremonial tersebut.

Dalam sambutannya, Basri menekankan bahwa lewat pencanangan ini seluruh pegawai dituntut untuk berhasil melaksanakan reformasi dengan baik, serta memenuhi indikasi bebas dari korupsi, pelayanan publik yang prima, dan berkinerja tinggi. Selain itu, mewajibkan setiap OPD mengalami peningkatan kualitas tata kelola pemerintahan yang konsisten dan berkelanjutan.

“OPD yang berpredikat WBK dan WBBM semakin banyak, maka dari itu diharapkan budaya kerja birokrasi yang anti korupsi dan melayani kepada publik dengan prima akan semakin tumbuh dan berkembang,” tutur Basri.

Selanjutnya, Basri menegaskan pencanangan ini akan berhasil apabila ditunjang dengan integritas sumber daya manusia yang kuat. Karena integritas merupkan faktor penting agar dapat membangun unit kerja WBK dan WBBM.

“Sebagai ASN, kita wajib melayani masyarakat dengan prima dan untuk mewujudkan hal tersebut harus disiplin dan berintegritas dalam bekerja,” tegas Basri.

“Jangan malas ketika bekerja, apalagi jika sampai menggunakan narkoba. Saya harap tidak ada ASN yang menggunakan narkoba. Kita harus tumbuhkan integritas sebagai ASN yang bermoral tinggi,” sambungnya.

Sementara itu, Kasatpol PP Bontang Ahmad Yani mengatakan pencanganan ini dimaksudkan untuk mewujudkan pelayanan publik yang bebas korupsi.

Lewat program ini diharapkan dapat meningkatkan komitmen seluruh jajaran pimpinan dan pegawai unit kerja dalam membangun ZI menuju WBK/WBBM. Selain itu, terjadinya perubahan pola pikir dan budaya kerja.

“Kami berharap, dengan dilaksanakannya pencanangan dan komitmen bersama pembangunan ZI WBK/WBBM di lingkup Satpol PP, membulatkan tekad dan komitmen serta kesungguhan bersama untuk terus mendukung reformasi birokrasi,” katanya.




TINGGALKAN KOMENTAR