•   18 May 2024 -

Gerai Vaksin Binda di Lang-lang Masih Berlanjut

Bontang - M Rifki
07 Juli 2022
Gerai Vaksin Binda di Lang-lang Masih Berlanjut Pelayanan di Gerai Vaksinasi di gedung MTQ Stadion Lang-lang beberapa waktu lalu/ Klik Kaltim

KLIKKALTIM.COM- Selain menggencarkan vaksinasi door to door. Badan Intelejen Negara Daerah (Binda) Kaltim juga masih terus membuka gerai vaksin di Gedung MTQ Stadion Bessai Berinta (Lang-lang). 

Pelayanan tersebut dibuka mulai Senin hingga Sabtu. Dari pukul 08.00 Wita hingga 13.00 Wita. Kecuali hari Jumat yang hanya sampai 11.00 Wita. 

Kepala BINDA Kaltim, Brigjen TNI Danni Koswara melalui Koordinator BINDA Kaltim Wilayah Kota Bontang Nikolaus mengatakan, distribusi vaksin akan tetap berjalan hingga capaian maksimal. 

Bekerja sama dengan Dinkes Bontang untuk mengajak kepada semua masyarakat agar bisa disuntikkan vaksin baik dosis pertama, kedua, dan booster. 

Klik Juga : Binda Kaltim Salurkan Vaksinasi Door To Door di Bontang Kuala

"Kita buka terus pelayanan. Jadi silahkan saja datang dengan hanya membawa KTP dan kartu vaksin yang mau disuntikkan dosis kedua, serta booster," kata Nikolaus, Jumat (8/7/2022). 

Apalagi, menyambut kebijakan baru syarat perjalanan akan mewajibkan kepada masyarakat harus sudah disuntikkan booster. Baik itu perjalanan memakai pesawat, dan kapal. 

Perlu disadari, capaian vaksin booster Kota Bontang per (6/7) lalu masih berada diangka 34,1 persen atau setara dengan 52.118 orang. 

Artinya belum sampai setengah masyarakat yang harusnya divaksin lanjutan. 

"Ini yang menjadi catatan. Makanya kita di Binda juga selalu melakukan vaksin dari membuka gerai, dan mendatangi masyarkat yang ada di seluruh Bontang," pungkasnya.




TINGGALKAN KOMENTAR