•   19 May 2024 -

Andi Faiz Lagi-lagi Soroti Eskalator Pasar Tamrin Macet 

Bontang - Redaksi
20 November 2022
Andi Faiz Lagi-lagi Soroti Eskalator Pasar Tamrin Macet  Ketua DPRD Bontang, Andi Faizal Sofyan Hasdam.

KLIKKALTIM - Fasilitas tangga berjalan atau sekalator di Pasar Taman Rawa Indah (Tamrin) yang tak bisa difungsikan, mendapat sorotan dari anggota DPRD Bontang.

Pasalnya, keberadaan eskalator ini merupakan fasilitas penunjang untuk pengunjung agar tetap nyaman berbelanja di Pasar Tamrin.

Ketua DPRD Bontang, Andi Faizal Sofyan Hasdam menuturkan, seharusnya eskalator itu harus selalu bisa digunakan.UPT Pasar yang dinaungi Diskop-UKMP itu semestinya tak membiarkan eskalator tersebut lama rusak.

Sebelumnya banyak keluhan pengunjung yang malas berbelanja di Pasar Tamrin lantaran keberatan harus naik turun tangga.
Maka jika dibiarkan, kondisi pengunjung di Pasar Tamrin tentu akan makin sepi.

“Segera diperbaiki. Pasar itu dikeluhkan karena banyak warga malas belanja karena harus naik turun tangga. Kalau eskalator itu dibiarkan rusak, penjual sama MPP di lantai 4 itu bisa terdampak tingkat kunjungan,” bebernya saat dikonfirmasi, Senin (21/11/2022).

Menurut Faiz, Diskop UKMP perlu menyediakan tenaga teknis untuk perawatan eskalator. Sehingga jika ada kendala kerusakan, maka bisa langsung perbaiki.

“Harusnya ada teknisi khusus untuk pemeliharaan. Jadi, kalaupun ada kerusakan, paling lama 1 sampai 2 hari bagus lagi,” tuturnya
Andi Faizal mengatakan, Diskop-UKMP mestinya menyediakan anggaran khusus pemeliharaan pasar dan fasilitas di dalamnya, termasuk eskalator.

Sehingga tak perlu ada alasan lagi Pemkot tidak memperbaiki fasilita gedung pasar yang rusak.

Sebab itu menyangkut kenyamanan pengunjung saat berbelanja di Pasar Tamrin.

“‘Kalau sudah fasilitas nyaman, maka tidak ada alasan lagi masyarakat tidak berbelanja di pasar,” tuturnya.

Selain menuntut Diskop-UKMP lekas memperbaiki eskalator, Andi Faizal juga mendorong agar di gedung Pasar Tamrin itu disediakan lift.

Bagi politikus Golkar ini, seluruh fasilitas yang menunjang kenyamanan publik mestinya harus diadakan.

Keberadaan lift di pasar, selain mempermudah mobilitas pengunjung, juga mendukung pedagang ketika mengangkut barang dagangan ke lantai atas.

“Semua fasilitas yang sifatnya meningkatkan kenyamanan masyarakat mestinya diadakan, termasuk lift,” ucapnya.




TINGGALKAN KOMENTAR