Pemkot Bakal Bebaskan 5 Hektar Lahan untuk Pemakaman Muslim Bontang Barat, Dieksekusi 2024

KLIKKALTIM.COM- Akhirnya kepastian pembebasan lahan pemakaman di Bontang Barat dijawab Pemkot Bontang. Rencana pembebasan dilakukan pada 2024 mendatang.
Lahan yang ditentukan berada di Jalan Soekarno Hatta tepatnya di belakang Musala Babussalam. Lahan yang akan dibebaskan berkisar 5,1 hektar.
Kepala Dinas Perumahan Kawasan Lermukiman dan Pertanahan (DPKPP) Bontang Edy Prabowo mengatakan, pada APBD-P 2023 ini sedang menyusun Dokumen Perencanaan Pengadaan Tanah (DPPT).
Anggaran yang digelontorkan senilai Rp 100 juta untuk sekaligus menghitung biaya pembebasan lahannya. Lahan itu dinilai ideal karena sudah berdasarkan hasil kajian Universitas Sebelas Maret Surakarta (UNS)
"Jadi sudah ada lahan ideal untuk pemakaman Bontang Barat. Total lahannya 5,1 hektar yang akan dibebaskan pada 2024 nanti," terang Edy Prabowo kepada Klik Kaltim, Kamis (28/8/2023).
Baca Juga : Krisis Lahan Pemakaman, 8 Tahun Warga Bontang Dimakamkan di Wilayah Kutim
Lebih lanjut, kata Edy warga telah menghibahkan lahan seluas 30x4 meter untuk akses jalan masuk.
Diharapkan pada 2024 pengadaan bisa berjalan dengan baik. Agar umat muslim yang berada di Bontang Barat tidak lagi menumpang makam di wilayah Kutai Timur atau di belakang Kuburan Toraja.
"Total nilai pengadaan belum tahu. Kalo nilai fix nya nunggu DPPT, karena menggunakan Appraisal," pungkasnya.
Ikuti berita-berita terkini dari klikkaltim.com dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: