Dinas PUPR Klaim Program Penanggulangan Banjir Efektif

KLIKKALTIM.COM- Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kota (PUPRK) Bontang mengklaim program penanggulangan banjir dengan swakelola masyarakat efektif.
Kepala Bidang Sanitasi Air Minum dan Sumber Daya Air Dinas PUPRK Bontang Edi Suprapto mengatakan, dengan program normalisasi sungai sejak Maret 2022 kemarin, banjir sedikit berkurang.
Tetapi, banjir yang terjadi pada 2 pekan terakhir sulit diatasi lantaran debit air cukup besar.
Sejauh ini, program sudah dilaksanakan di RT 39, lanjut ke RT 08, dan saat ini ekskavator amfibi berada di RT 29 Kelurahan Api-api.
Pekerjaan ini menggunakan satu ekskavator amfibi, dan menyewa ekskavator pengangkut tanah.
"Pasti berkurang kan sebagian lokasi sudah di normalisasi. Hanya saja kan kemarin banjir kiriman air dari Hulu Sungai Bontang," kata Edi Suprapto saat dikonfirmasi Klik Kaltim, Jumat (13/5/2022).
Klik Juga : Proyek Pengerukan Sungai Bontang Mulai Jalan, Libatkan Warga Diupah Rp 130 ribu
Di beberapa titik, pengerjaan juga dilakukan secara manual untuk saluran air contohnya di Sungai Dahlia Jalan Imam Bonjol, Jalan Pattimura dan di Jalan KS Tubun.
Aktivitas itu dilakukan oleh pekerja harian lepas yang dibayar pemerintah.
"Mereka juga tetap jalan, saat ini pengerjaan normalisasi saluran air di Jalan KS Tubun menuju Pasar Tamrin," sambungnya.
Ikuti berita-berita terkini dari klikkaltim.com dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: