•   11 March 2025 -

PT. Borneo Grafika Pariwara

Jl. Kapt Pierre Tendean, RT 02 No 9, Kelurahan Bontang Baru
Kecamatan Bontang, Kota Bontang, Kaltim - 75311

Inovasi Germas Madu Sukses di Gunung Elai, Kunjungan ke Posyandu Bakung Tembus 100 Persen

Advertorial - Asriani
01 Desember 2024
 
Inovasi Germas Madu Sukses di Gunung Elai, Kunjungan ke Posyandu Bakung Tembus 100 Persen Kasi Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan Gunung Elai, Wulan Anggraeni menunjukkan grup whatsapp Germas Madu/ Ist-Klik Kaltim

KLIKKALTIM.COM - Peluncuran Gerakan Masyarakat Menuju Posyandu (Germas Madu) yang diluncurkan di Posyandu Bakung Perumahan Hop, Kelurahan Gunung Elai, Kecamatan Bontang Utara menunjukkan hasil positif. 

Peluncuran perdana program Germas Madu dilakukan pada hari Minggu, 3 November 2024 melibatkan 5 RT di wilayah tersebut. 

Sasaran pertama Germas Madu adalah Posyandu Bakung sebanyak 44 balita. Sebelum program ini diterapkan, tingkat kehadiran di Posyandu tersebut hanya mencapai 50 persen dari target yang ditetapkan. 

Namun, setelah program berjalan, kehadiran warga meningkat signifikan hingga mencapai 100 persen. 

Kasi Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan Gunung Elai, Wulan Anggraeni menuturkan bahwa hasil yang dicapai sudah terlihat jelas di wilayah RT Posyandu Bakung. 

“Dilihat dari sasarannya, sasaran 44 yang hadir sudah 44 Balita,” ungkapnya kepada media saat dikomfirmasi, Selasa (26/11/2024).

Germas Madu mengusung tiga strategi, lanjut Wulan, yakni rebranding, promoting, dan pembentukan komunitas Germas Madu. 

Rebranding tujuannya meningkatkan minat masyarakat berpartisipasi, strategi promoting dilakukan melalui media sosial.

Sementara pembentukan komunitas, melibatkan Ketua RT, PKK RT, serta aparat keamanan seperti Bhabinsa, dan Baninkamtibmas. Mereka bekerja sama memastikan masyarakat lebih aktif mengikuti layanan Posyandu. 

“Komunitas terlibat di lapangan, ketua RT terlibat semua, terutama yang paling besar adalah ibu RT ketua PKK RT,” tutupnya.






TINGGALKAN KOMENTAR