•   14 March 2025 -

PT. Borneo Grafika Pariwara

Jl. Kapt Pierre Tendean, RT 02 No 9, Kelurahan Bontang Baru
Kecamatan Bontang, Kota Bontang, Kaltim - 75311

Jokowi: Saya Tak Mau Impar-impor Terus, yang Menghalangi Saya Gigit

Nasional -
12 November 2019
 
Jokowi: Saya Tak Mau Impar-impor Terus, yang Menghalangi Saya Gigit Presiden Joko Widodo di HUT NasDem ke 8, Jakarta, pada Senin (11/11/2019). Foto: Helmi Afandi Abdullah/kumparan

KLIKKALTIM.com -- Presiden Jokowi memenuhi undangan HUT ke-8 Partai NasDem di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Senin (11/11) malam. Selain menyinggung komitmen koalisi dengan NasDem, Jokowi juga menekankan kondisi perekonomian Indonesia saat ini.

Jokowi menegaskan langkah pemerintah untuk memprioritaskan produksi minyak dalam negeri. Dia mengaku tak ingin Indonesia terus-terusan mengandalkan impor, bahkan berjanji menindak tegas pihak-pihak yang menghambat produksi minyak nasional.

"Impor minyak kurangi, produksi minyak dalam negeri tingkatkan. Saya sampaikan, saya tidak mau impar-impor terus," ujar Jokowi di hadapan kader NasDem, Senin (11/11).

"Sekali lagi saya sampaikan, di mana mana, jangan ada yang coba coba menghalangi saya untuk menyelesaikan masalah yang tadi saya sampaikan, pasti akan saya gigit dengan cara saya," sambung Jokowi.

Jokowi mengungkit situasi ekonomi global yang begitu sulit. Bahkan, kata dia, sudah banyak negara yang masuk pada posisi resesi. Meski begitu, ia mengajak masyakat Indonesia untuk bersyukur, lantaran pertumbuhan ekonomi negara masih di atas 5 persen.

"Jangan kufur nikmat. Harus kita syukuri, kita diberi pertumbuhan ekonomi di atas lima. Yang lima sudah banyak minus (negara lain), masuk 0 persen, banyak. Kita ini masih bertahan meskipun tekanan eksternal," tuturnya.

Sumber : kumparan.com






TINGGALKAN KOMENTAR