•   12 March 2025 -

PT. Borneo Grafika Pariwara

Jl. Kapt Pierre Tendean, RT 02 No 9, Kelurahan Bontang Baru
Kecamatan Bontang, Kota Bontang, Kaltim - 75311

Poros Bontang - Samarinda Macet Parah, Pengendara Terjebak Berjam-jam

Kaltim - Redaksi
17 Januari 2023
 
Poros Bontang - Samarinda Macet Parah, Pengendara Terjebak Berjam-jam Kemacetan parah di Jalan Poros Bontang-Samarinda, Rabu (18/1/2023). (Ist)

KLIKKALTIM.COM - Lalu lintas di Jalan Poros Bontang - Samarinda macet parah. Kemacetan disebabkan truk besar mogok dan menutup badan jalan. 

Kemacetan berpusat di sekitar kilometer 27 dari arah Bontang. Kendaraan mengular sekitar 5 kilometer di kedua lajur. 

Kasat Lantas Polres Bontang AKP Toni Joko mengatakan, petugas sudah turun ke lokasi kemacetan. 

Kendaraan yang mogok di pendakian mulai digeser ke tepi. Polisi lalu lintas juga mengatur lalu lintas. 

"Sebentar lagi kemacetan bisa kita urai. Paling 30 menit ke depan," ujar Kasat Lantas Toni saat dihubungi Klik Kaltim, Rabu (18/1/2023) pukul 14.40 Wita. 

Jumardi salah satu pengendara yang terjebak macet menuturkan, akibat truk mogok pengemudi dari arah berlawanan mengambil ruas di lajur sebrang.

Kemacetan terjadi cukup panjang, bahkan sejak pagi kendaraan menumpuk di kilometer 27. Kondisinya kian parah menjelang siang hari. 

"Ini masih terjebak macet bos, tak bisa gerak," ungkapnya kepada wartawan.






TINGGALKAN KOMENTAR