lowongan kerja bontang
TK Aisyiyah Bustanul Athfal 7 di Bontang Buka Lowongan Kerja untuk 2 Guru

KLIKKALTIM.COM - TK Aisyiyah Bustanul Athfal 7 membuka lowongan kerja (loker) bagi guru kelas Taman Kanak-Kanak (TK) sebanyak dua orang.
Kualifikasi yang dibutuhkan diantaranya, berpendidikan minimal Strata 1 jurusan PAUD. Mampu serta teliti dalam membaca Alquran, menyukai dunia anak-anak dan mampu bekerja tim.
Kepala Disnaker Bontang Abdu Safa Muha mengatakan, lowongan kerja dibuka hingga Kamis (20/7/2033) mendatang.
Baca juga: PT PKSS di Bontang Buka Lowongan Kerja untuk 3 Orang, Lulusan SMA Bisa Melamar
Untuk berkas yang perlu disiapkan diantaranya surat lamaran kerja, ijazah dan transkip nilai terakhir, fotokopi KTP Bontang, dan kartu kuning AK-1.
Berkas dijadikan satu di dalam map berwarna kuning. Kemudian pelamar bisa mengumpulkannya di Kantor Disnaker Bontang di Jalan Awang Long.
Bagi yang dinyatakan lolos diminta melengkapi berkas berupa pas foto 3x4 sebanyak empat lembar berlatar merah.
"Dilihat waktu batas akhir. Semua berkas akan dikirim kepada pihak pemohon. Nanti seleksi di sana," kata Abdu Safa Muha.
Untuk informasi lowongan kerja juga bisa didapatkan melalui laman media sosial berupa Facebook atau Instagram Disnaker Bontang.
"Semua informasi akan diumumkan di laman media sosial tersebut," pungkasnya.
Ikuti berita-berita terkini dari klikkaltim.com dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: