Sudah Jatuh Tertimpa Tangga! Pindah Lantai karena Sepi Kini Lapak Padagang Pasar Loktuan Disegel

KLIKKALTIM.COM - Edi Setiawan pedagang aksesoris di Pasar Taman Citra Loktuan terkejut lapak miliknya disegel oleh Pemerintah Kota Bontang pada Selasa (4/6/2024) kemarin.
Kepada Klik Kaltim, Edi mengaku tidak menempati lapaknya karena alasan pembeli yang sepi. Walhasil dia memberanikan diri untuk menyewa lapak yang berada di lantai 1.
Menurutnya, pindahnya pedagang ke lantai 1 bukan tanpa sebab. Pasalnya setelah beberapa lama bertahan di lapak miliknya yang berada di lantai 2 sepi pembeli.
"Saya kaget lapak disegel. Kan saya tetap berjualan. Cuman memang menyewa di bawah lantai satu," ucap Edi.
Parahnya, aksi penyegelan itu tidak dibarengi dengan komunikasi ke pemilik. Pemkot Bontang hanya menempelkan surat peringatan di dinding lapak.
Baca di halaman selanjutnya >>
Ikuti berita-berita terkini dari klikkaltim.com dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini:
PEDAGANG PASAR LOKTUAN PASAR CITRA MAS PASAR TAMAN CITRA LOKTUAN PASAR LOKTUAN PEDAGANG PASAR DEMO