•   11 March 2025 -

PT. Borneo Grafika Pariwara

Jl. Kapt Pierre Tendean, RT 02 No 9, Kelurahan Bontang Baru
Kecamatan Bontang, Kota Bontang, Kaltim - 75311

Polres Bontang Tugaskan 16 Personil Kawal Bapaslon Wali Kota dan Wakil

Bontang - M Rifki
21 September 2024
 
Polres Bontang Tugaskan 16 Personil Kawal Bapaslon Wali Kota dan Wakil Kapolres Bontang AKBP Alex Frestian.

BONTANG - Polres Bontang menugaskan 16 personil untuk mengawal bakal pasangan calon wali Kota dan wakilnya sepanjang pelaksanaan Pilkada 2024. 

Kapolres Bontang AKBP Alex Frestian melalui Kabag Ops Kompol Awan mengatakan, masing-masing calon dikawal 2 personil. Sebelum ditugaskan Polres Botnang juga sudah memberikan arahan standar pengamanan yang harus diberikan. 

"Total ada 16 personil. Masing-masing orang ada 2 dikawal. Mereka ditugaskan untuk menjaga keamanan bakal pasangan calon," ucap Kompol Awan kepada Klik Kaltim. 

Lebih lanjut, mereka yang ditugaskan juga sudah dibekali informasi terkait standar pelayanan. Mereka harus berjaga setiap kali bapaslon beraktivitas.

Hal itu ditujukan agar keamanan bapaslon terjamin serta terhindar dari ancaman apapun selama proses tahapan Pilkada 2024 berlangsung. 

"Pasti sudah dibekali dengan tugas dan kewajiban. Agar bisa menjaga bapaslon dari ancaman," pungkasnya. (*)






TINGGALKAN KOMENTAR