•   03 November 2025 -

PT. Borneo Grafika Pariwara

Jl. Kapt Pierre Tendean, RT 02 No 9, Kelurahan Bontang Baru
Kecamatan Bontang, Kota Bontang, Kaltim - 75311

Peringati HUT Pramuka ke-64, Dispopar Bontang Bentangkan Bendera Merah Putih Raksasa Sepanjang 80 Meter

Bontang - Redaksi
29 Oktober 2025
 
Peringati HUT Pramuka ke-64, Dispopar Bontang Bentangkan Bendera Merah Putih Raksasa Sepanjang 80 Meter Pembentangan Bendera raksasa sepanjang 80 meter

Bontang - Dalam rangka memperingati Hari Pramuka ke-64, Dinas Pemuda, Olahraga, Pariwisata, dan Ekonomi Kreatif (Dispopar) Kota Bontang menggelar aksi spektakuler dengan pembentangan bendera Merah Putih raksasa berukuran 80 meter panjang dan 26 meter lebar.

Kegiatan berlangsung khidmat sekaligus penuh semangat di area upacara peringatan Hari Pramuka. Momen ini menjadi perhatian publik karena ukuran Sang Saka Merah Putih yang dibentangkan begitu megah, menutupi sebagian besar lapangan upacara.

Kepala Bidang Pemuda Dispopar Bontang, Idhamsyah menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan tahun kedua pelaksanaan. Katanya, setiap ukuran bendera dan jumlah peserta memiliki makna simbolik yang dalam.

“Panjangnya 80 meter melambangkan peringatan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-80, lebarnya 26 meter menandakan HUT Kota Bontang ke-26 tahun, dan jumlah peserta 2025 menyesuaikan dengan tahun pelaksanaan,” jelasnya, Rabu (29/10/2025).

Menurutnya, makna di balik kegiatan ini tidak semata sebagai pertunjukan visual yang megah, melainkan ajakan agar semangat nasionalisme terus berkibar di dada setiap generasi muda.

“Kami ingin menanamkan rasa cinta Tanah Air dan kebanggaan terhadap Merah Putih kepada para pelajar dan pramuka. Semangat kebersamaan dan gotong royong dalam mengibarkan bendera ini menjadi simbol persatuan kita,” ujarnya.

Dengan momentum Hari Pramuka ke-64 ini, Dispopar berharap kegiatan tersebut dapat menjadi agenda tahunan yang tidak hanya menguatkan rasa nasionalisme, tetapi juga mempererat semangat kebersamaan di kalangan pemuda Bontang. (adv/lia)






TINGGALKAN KOMENTAR