Perencanaan DED Kolam Polder di Telihan Rp 1,4 Miliar Mulai Dilelang

KLIKKALTIM.COM- Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Bontang mulai melelang proyek penyusunan Detail Engenering Desain (DED) untuk pembangunan folder di Kelurahan Gunung Telihan pada 2022 ini.
Proyek detail gambar kerya ini mulai dilelang di aplilasi Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) Bontang dengan anggaran Rp 1,4 miliar.
Pegawai Fungsional Muda Teknik Pengairan Dinas PUPR Kota Bontang, Bambang Permadi mengatakan, penyusunan DED ini merupakan tindak lanjut dari Feasibility Studi (FS) atau studi kelayakan yang telah selesai sejak 2019 lalu.
Dalam hasil kajian awal tersebut, estimasi luasan lahan yang akan digunakan sebanyak 25 hektar.
"Ini masih tahapan lelang. Lokasinya depan Pesantren Hafidz Hidayatullah ada laham potensial yang bisa dimanfaatkan untuk folder pengendali banjir," kata Bambang, saat dikonfirmasi Klikkaltim.com, Sabtu (5/3/2022).
Klik Juga : Anggaran Banjir Belum Maksimal, Pemkot Diminta Hemat Perjalanan Dinas
Setelah rampung, akan terlihat juga berapa estimasi anggaran yang dibutuhkan untuk membangun folder yang berfungsi sebagai pengendali banjir sebelum masuk ke sungai Bontang.
Selanjutnya, akan masuk juga tahapan dokumen lingkungan, penanganan dampak lingkungan, penilaian lahan, pengadaan lahan, penetapan lokasi, dan terakhir pembangunan konstruksi.
"Kalau memang ada lahan warga kita akan ganti untung. Cuman tunggu kelar dulu DED nya. Luasan lahan juga bertambah atau berkurang," terangnya.
Diketahui, selain DED folder Telihan, Pemkot juga terus mengupayakan segera pembangunan dua folder lainnya seperti di Kelurahan Tanjung Laut dan Kelurahan Bontang Kuala.
Dengan estimasi pembangunan fisik senilai Rp 34 miliar di Tanjung Laut. Sedangkan Bontang Kuala kisaran Rp 80 miliar.
Ikuti berita-berita terkini dari klikkaltim.com dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: