•   12 March 2025 -

PT. Borneo Grafika Pariwara

Jl. Kapt Pierre Tendean, RT 02 No 9, Kelurahan Bontang Baru
Kecamatan Bontang, Kota Bontang, Kaltim - 75311

Kemenkes Coret Kota Bontang Penerima Vaksin Covid-19 Tahap Pertama, Hanya 2 Wilayah di Kaltim

Bontang - Redaksi
11 Januari 2021
 
Kemenkes Coret Kota Bontang Penerima Vaksin Covid-19 Tahap Pertama, Hanya 2 Wilayah di Kaltim Petugas Bio Farma melakukan bongkar muat Vaksin COVID-19 Sinovac setibanya di Dinas Kesehatan DKI Jakarta, Kamis (7/1/2021). [ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja]

KLIKKALTIM.COM - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) mencoret nama Kota Bontang sebagai penerima vaksin Covid-19 tahap pertama di Kaltim.

Melansir dari suara.com, vaksinasi hanya dilakukan di 2 daerah di Kaltim yakni Samarinda dan Kutai Kartanegara.

Kepala Dinas Kesehatan Kaltim Padilah Mante Runa mengatakan, edaran terbaru dari Kemenkes vaksin hanya diberikan untuk 2 wilayah saja.

"Kemarin pagi, kami mendapat surat edaran dari Kementerian Kesehatan yang menyatakan kalau vaksin tahap pertama hanya dibagikan untuk dua daerah yang dekat dari Dinkes Kaltim, yaitu Samarinda dan Kutai Kartanegara," ujar Padilah seperti dilansir dari suarakaltim.com, Selasa 12 Januari 2021.

Padilah menjelaskan, kuota vaksin untuk 2 daerah ini sebanyak 12.960 dosis. Wilayah Kutai Kartanegara menerima lebih banyak sekitar 7.040 dosis.

Rencananya vaksin dilakukan pada 14 dan 15 Januari nanti seusai Presiden Joko Widodo menerima suntik vaksin esok, Rabu 13 Januari 2021.

Juru bicara Satgas Covid-19 Bontang Adi Permana membenarkan, penundaan distribusi vaksin ke Bontang.

Keputusan tersebut ditetapkan oleh Kemenkes melalui surat edaran yang diterima Provinsi Kaltim.

"Itu kewenangan pusat sih bukan diprovinsi," ujar Adi saat dikonfirmasi wartawan.

Sampai saat ini kasus Covid-19 di Bontang terus membengkak. Per hari Senin, 11 Januari 2021 jumlah kasus aktif sebanyak 335 orang. Sedangkan pasien yang meninggal terus bertambah.






TINGGALKAN KOMENTAR