Kejadian Lagi, Pekerja Kesetrum Listrik Tegangan Tinggi di Bontang

KLIKKALTIM.COM- Kasus warga kesetrum kabel bertengangan tinggi kembali terjadi di Bontang. Teranyar, satu orang pekerja di toko elektronik di Jalan Ahmad Yani jadi korban kesetrum listrik pada Kamis (30/11/2023) siang.
Diketahui dari informasi yang dihimpun Klik Kaltim, pekerja itu sedang mengganti spanduk di atas ruko. Karena dekat dengan kabel akhirnya korban kesetrum.
"Dia pekerja juga di toko itu. Tadi sih sadar tapi di bawa ke Rumah sakit untuk diperiksa dan mendapat pertolongan medis," ucap salah seorang warga yang enggan disebutkan namanya.
Baca Juga : Pekerja Proyek Pembuatan Gapura Disporapar Kesetrum Listrik saat Bekerja
Pemilik toko pun mengaku korban sudah dibawa ke RS untuk mendapatkan perawatan. Kata dia ada 2 korban. Namun yang satu bisa sudah pulang ke rumahnya.
"Hanya 1 yang dibawa ke rumah sakit sedsng ditangani," ucapnya.
Dari pantauan Klik Kaltim personil Polres Bontang juga sudah mendatangi lokasi yang dimaksud.
Ikuti berita-berita terkini dari klikkaltim.com dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: