Daya Tampung TPA Bontang Lestari Sisa 6 Tahun

KLIKKALTIM.COM- Kapasitas tampungan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) di Bontang Lestari nyaris over load. Pasalnya, daya tampung sampah untuk tempat land fill atau TPA senilai 500 ribu meter kubik. Saat ini sudah terpakai 275 ribu meter kubik.
Kepala UPTD TPA Bontang Lestari Yuniar mengatakan prediksi sisa umur TPA maksimal 6 tahun ke depan. Secara ukuran keseluruhan hanya berada di atas lahan 2,5 hektar.
"Jadi faya tampung TPA masih tersisa 300 ribuan meter kubik. Makanya harus ada program inovasi pemilahan sampah," tutur Yuniar kepada Klik Kaltim.
Baca Juga : Pemkot Bontang Beli Kendaraan Operasional Rp 8,4 Miliar untuk Atasi Persampahan
Lebih lanjut, untuk mengurangi volume sampah yang dibuang ke TPA. Ada penyortiran terlebih dahulu di TPST. Nantinya di sana akan dipilih mana sampah yang bisa dikelola, dan langsung di buang ke TPA.
Disamping itu, di TPA juga terdapat pengelolaan limbah kayu untuk dijadikan pelet. Makanya, pemenuhan kendaraan operasional seperti buldoser, dan eksavator long arm untuk mengatur penempatan sampah yang sudah semakin tinggi.
"Jadi dipilah juga mana yang bisa dimanfaatkan akan diolah. Baru yang tidak bisa diolah akan dibuang ke TPA. Perlu juga kepedulian masyarakat untuk sadar akan penggunaan sampah," pungkasnya.
Ikuti berita-berita terkini dari klikkaltim.com dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: