Identifikasi Dini dan Cegah Kecelakaan, Dishub Gelar Pemeriksaan Layak Operasi Kendaraan Umum

STAT : 532
Kutai Timur – Dinas Perhubungan (Dishub) Kutai Timur (Kutim) menggelar kegiatan identifikasi dini terhadap potensi penyebab kecelakaan lalu lintas serta memastikan kendaraan yang melayani penumpang dalam kondisi laik jalan dan layak beroperasi (Ramp Check). Pemeriksaan yang bekerjasama dengan Satlantas Polres Kutim ini dilaksanakan di Terminal Tipe B Sangatta di Jalan Poros Sangatta – Bontang KM 3, Pada Rabu (3/4/2024).
Ramp Check dilaksanakan sesuai dengan Surat Edaran (SE) Kementerian Perhubungan (Kemenhub) yang mewajibkan setiap tahun melakukan pemeriksaan ramp.
Abdul Muis, Kabid Lalu Lintas dan Angkutan Darat Dishub Kutim menjelaskan, tujuan dilakukannya Ramp Check adalah memastikan
kelayakan kendaraan yang akan digunakan, baik untuk keperluan mudik Lebaran Hari Raya Idulfitri 1445 Hijriah maupun dalam penggunaan sehari-hari.
“Selain memeriksa kondisi kendaraan, kami juga melakukan pengecekan terhadap kondisi para pengemudi mengingat kecelakaan tidak hanya
disebabkan oleh kondisi kendaraan yang buruk, tetapi juga bisa disebabkan oleh perilaku pengemudi,” urainya ditemui awak media.
“Maka dari itu, kami memeriksa kondisi para pengemudi secara seksama, termasuk kesehatan dan sikap mengemudi mereka, karena faktor ini sangat
berpengaruh terhadap keselamatan masyarakat,” tambahnya.
Dia berharap, ke depannya Dishub bekerja sama dengan Satlantas untuk mencegah kecelakaan, terutama saat arus mudik yang semakin meningkat. Di samping itu, Kepala Bidang pengembangan dan keselamatan Dishub Kutim, Murni Irawati mengatakan dalam pelaksanaan Ramp Check kali ini, terdapat 3 unit kendaraan yang diperiksa.
Kegiatan ini, kata dia, merupakan agenda rutin setiap tahun dalam menyambut hari-hari besar. Dishub Kutim bekerja sama dengan pihak Polres Satlantas dan UPT untuk menjamin kelancaran dan keselamatan selama periode libur Idul Fitri.
“Tadi ada 3 unit yang dilakukan ramp check. Memang ini adalah agenda tiap tahun menyambut hari-hari besar. Jadi kita selalu berkolaborasi untuk melaksanakan ini. Kami juga memanggil pihak Polres dari Satlantas. Kami juga melibatkan pihak UPT,” katanya.
Melalui inspeksi keselamatan Ramp Check, Dishub Kutim menegaskan komitmennya untuk menjaga keselamatan lalu lintas dan angkutan jalan demi mewujudkan liburan yang aman dan lancar bagi masyarakat Kutim.
“Jadi intinya Ramp check ini tadi melihat untuk kelayakan pemenuhan mekanisme keselamatan lalu lintas angkutan jalan, baik itu kendaraannya dan supirnya juga kita lihat untuk kesehatannya,” katanya.
“Pak Kadis juga mengingatkan kami tadi bahwa lakukan juga di travel. Karena kan yang ikut ini kan masyarakat Kutim. Jadi tidak hanya bus saja, tapi juga di travel. Karena travel juga angkutan umum kan,” urainya.
Senada, Awang Adi Juni Astara, Kasi Keselamatan Dishub Kutim, menambahkan bahwa usai hari itu melakukan Ramp Check di Terminal Tipe B Sangatta. Besoknya, mereka akan melanjutkan pemeriksaan terhadap travel yang beroperasi di Sangatta.
“Dari hasil Ramp Check hari ini, tiga unit bus telah dinyatakan laik jalan setelah diuji oleh tim pengujian,” singkatnya. (hms)
Ikuti berita-berita terkini dari klikkaltim.com dengan mengetuk suka di halaman Facebook kami berikut ini: